Welcome
17 Mei 2011
inilah-dia-robot-gajah-seberat-45-ton
Benarkah ada robot gajah seberat 45 ton? tentu saja ada namun tenang saja, robot ini dikendalikan oleh manusia kok. Dan robot ini tidak digunakan untuk bertempur melainkan hanya untuk pertunjukan. Gajah mekanis ini sangat unik mengingat tingginya dan juga bahan kulitnya. Kulit luar terbuat dari campuran kayu dan baja, robot ini merupakan ciptaan France’s Royal de Luxe theater company.
Gajah ini dinamakan The Sultan Elephant, dibuat berdasar salah satu karya Julles Verne (Yang memprediksi manusia mendarat di bulan) sang novelis Sci-Fi, kisah tersebut menceritakan mengenai seorang sultan, gajah-nya dan seorang gadis yang melakukan perjalanan waktu. Desainer gajah ini adalah Francois Delarozière, untuk menggerakkan bagian tubuh gajah ini perlu hidrolik, motor, dan pengangkat, semuanya butuh 22 orang. Belalainya dirancang agar bisa menyemprot air. Gajah ini melakukan pertunjukkan selama 4 hari di London, tunggu apalagi............mari kita lihat fotonya...
keren chhoyy!!!!! Kereta terbang buatan jepang yang di klaim akan mampu mengalahkan hayabusa
Yusuke Sugahara, peneliti dari Tuhoku University, Jepang membuat prototipe kereta terbang pertama di dunia. Ia merancang sebuah lokomotif serupa pesawat yang mampu terbang dengan kecepatan super cepat.
Teknologi ini diklaim selangkah lebih maju dibanding kereta cepat Maglev, yang mengambang akibat memanfaatkan gaya magnet.
Penampilan prototipe kereta terbang buatan Yusuke tak ubahnya seperti pesawat. Lokomotif itu dilengkapi baling-baling dan dua sayap. Teknologi serupa pesawat itulah yang mampu mengangkat badan lokomotif sedikit di atas tanah dengan kecepatan super.
Memang konsep kereta terbang bukan yang pertama kali di perkenalkan di dunia. Sebelumnya ada kerete Maglev (Jerman) yang memanfaatkan elektromagnet kuat. Kini Maglev mampu bergerak dengan kecepatan 360 kilometer perjam.
Urusan kereta cepat kini Jepang memiliki kereta berkecepatan peluru, Hayabusa. Kereta ini mampu melakukan perjalanan kilat secepat kecepatan peluru. Perjalanan sejauh 675 kilometer bisa ditempuh dalam tempo 3 jam 10 menit.
Nah, prototipe kereta terbang buatan Yusuke ini yang digadang-gadang sebagai teknologi masa depan. Meski perlu perbaikan di sana-sini, para ilmuwan Jepang bertekad membuat teknologi baru pengganti kereta peluru yang jauh lebih efisien dan cepat.
Langganan:
Postingan (Atom)